Halo Travelers! Yuk Kita mulai lebih mengenali Indonesia lagi, Kita mulai dari Indonesia bagian mana ya? Pulau mana dulu nih yang bakal kita cari tau dan telusuri? Kota mana pula yang bakal kita kupas lebih dalam kali ini? Penasaran pastinya kan Travelers??
Yuk Simak yaa, Ya, kali ini kita akan cari tau dan telusuri keindahan Indonesia dan masih di Provinsi Sumatera Utara yaa (masih betah nih soalnya hihi).
Travelers, setelah kemarin kita cari tau dan telusuri soal “Wisata Istana Maimun Dan Prasasti Meriam Puntung Yang Melegenda Di Medan” sekarang saatnya kita cari tau dan telusuri salah satu air terjun paling indah di Provinsi Sumatera Utara yaa.
Eitss, tapi kali ini bukan di Medan melainkan di Tapanuli Selatan. Ayo air terjun apakah itu??
Lokasi Air Terjun Aek Sijorni
Ya Travelers, air terjun tersebut tak lain dan tak bukan adalah Aek Sijorni, Air Terjun Berundak Nan Indah Di Tapanuli Selatan Sumatera Utara. Seperti yang Travelers tahu, Kekayaan alam dan tempat wisata di Provinsi Sumatera Utara memang luar biasa banyaknya kan, sebut saja wisata Danau Toba dengan Pulau Samosirnya hingga pantai dan Pulau Niasnya yang memang tak kalah indahnya kan.
Namun, tak hanya wisata- wisata itu saja yang indah dan wajib dikunjungi jika Travelers berkunjung ke Provinsi Sumatera Utara, ada lagi tempat wisata yang indah berada di propinsi ini, keindahannya tak perlu diragukan lagi, yaitu wisata Aek Sijorni.
Wisata yang pastinya akan sangat cocok dikunjungi bersama keluarga tercinta dan si cinta (awas jangan sampe minjem si cinta nya orang lain yaa.. hihi).
Aek Sijorni merupakan air terjun yang berada di Desa Aek Libung, Kecamatan Sayur Matinggi, Kabupaten Tapanuli Selatan, Propinsi Sumatera Utara, lebih kurang 30 km dari kota Padang Sidempuan ke arah Mandailing Natal.
Dimana air terjun ini memiliki dua buah air terjun mini yang saling berdekatan, merupakan air terjun berundak nan indah yang mempunyai ketinggian sekitar 10 meter.
Pesona Keindahan Air Terjun Aek Sijorni
Dalam bahasa Batak, suku asli di Sumatera Utara , nama Aek Sijorni yaitu mempunyai arti Air Jernih , air yang sangat jernih. Konon, walaupun musim kemarau ataupun musim penghujan airnya ini masih akan tetap jernih loh Travelers (hmm air bersih, nyegerin dong ya.. hihi).
Sumber kedua air terjun ini pun berasal dari mata air perbukitan yang mengitari Kecamatan Batang Angkola dan Sayur Matinggi. Didalam area terdapat 2 air terjun, air terjun yang disebelah kiri dibiarkan terjun dan mengaliri parit-parit kecil yang bersih dan jernih airnya.
Dan air terjun yang sebelah kanan mengalir dan berakhir disebuah kolam untuk menampung air sebagai tempat berenang pengunjung. Pengunjung bisa melihat keindahan pemandangan air terjun bertingkat dengan udara yang sejuk, dikelilingi pohon kelapa.
Baca : Puncak Tertinggi Di Sumatera Utara, Gunung Sibuatan
Ada Kolam Pemandian Di Aek Sijorni
Kolam permandian disini pun terbagi menjadi dua bagian, satu untuk kolam berenang anak-anak yang kedalaman Aek Sijornih nya tak lebih dari satu meter.
Dan kolam yang kedua untuk berenang orang dewasa dengan kedalaman lebih dari satu meter. Selain itu, Travelers juga dapat bersantai di beberapa pondok yang telah disediakan sambil menikmati makanan yang ada.
Adapun fasilitas lainnya adalah ada musholla, toilet, kamar ganti dan lapangan parkir.Untuk tiket masuk wisata Aek Sijorni, Air Terjun Berundak Nan Indah Di Tapanuli Selatan Sumut ini cukup murah, sekitar Rp 15.000/orang (*Harga bisa berubah sewaktu-waktu).
Akses menuju wisata Aek Sijorni ini cukup mudah, Travelers bisa berangkat dari Medan ke kota Padang Sidempuan dengan transportasi darat dan jarak tempuh sekitar 380 km.
Dari Padang Sidempuan menuju Aek Sijorni, perjalanan ditempuh kurang lebih satu jam. Selanjutnya, Travelers di haruskan melewati dulu jembatan gantung yang terbentang sekitar 25 meter dan berjalan kembali selama 15 menit.
Nah bagi Travelers yang ingin mengisi liburan dengan wisata sejarah atau pengetahuan, Wisata Istana Maimun Dan Prasasti Meriam Puntung Yang Melegenda Di Medan sangat cocok dan jika Travelers juga ingin merasakan wisata air jernih di Aek Sijorni, Air Terjun Berundak Nan Indah Di Tapanuli Selatan Sumut, maka tak ada salahnya untuk berkunjung juga yaa kesana ya!!
Jadi tunggu apa lagi, segera jadwalkan liburan ke Sumatera Utara dan sempatkan pula mengunjungi Istana Maimun Medan dan Aek Sijorni Tapanuli Selatan ini yaa Travelers!!
Views: 2235
Posting Aek Sijorni, Air Terjun Berundak Nan Indah Di Sumatera Utara ditampilkan lebih awal di .
from https://ift.tt/8VZSPHw
via IFTTT
Komentar
Posting Komentar