Seperti yang kita ketahui bahwa masih banyak dari kita yang belum mendapatkan kebijakan untuk Work From Home atau biasa yang dikenal sebagai WFH. Hal tersebut memaksa sebagian orang untuk tetap melakukan perjalanan di luar rumah.
Berikut informasi untuk mencegah penularan Covid-19 atau virus Corona dalam perjalanan. Semoga bermanfaat ya!
- Cari tahu cuaca di tempat tujuan, bawa pakaian yang cukup dan sesuai agar tubuh tetap hangat.
- Pakai masker ketika bepergian dengan bus, kereta api, atau pesawat terbang dan minum air putih yang cukup.
- Istirahat teratur selama dalam perjalanan, konsumsi makanan bergizi seimbang dan berolahraga untuk menjaga daya tahan tubuh.
- Hindari berada di keramaian dalam waktu lama dan kenakan masker.
- Gunakan barang sekali pakai atau cuci kembali barang yang sudah digunakan.
- Hindari kontak dengan satwa liar, termasuk kucing dan anjing liar.
- Makan daging yang dimasak hingga betul-betul matang karena suhu tinggi dalam membunuh virus dalam makanan.
- Segera cari bantuan medis bila anda menunjukkan gejala dan jangan bepergian jika sakit.
Tetap perbanyak doa, agar bumi kita kembali pulih. Stay safe and healthy!
Sumber:
The Coronavirus Prevention Handbook
@rumahzakataction
Posting Bagaimana Mencegah Penularan Covid-19 di Perjalanan? ditampilkan lebih awal di Backpacker Jakarta.
from Backpacker Jakarta https://ift.tt/2X96Us3
via IFTTT
Komentar
Posting Komentar